# Pembuatan Kacang Nano-Nano
#Pembuatan Kacang Lumpur

      Selamat siang pengunjung blog kami! ^^ Tetap antusias dalam mengikuti kegiatan-kegiatan kami ya ^^. Kemarin kami memiliki kegiatan yang sangat menarik untuk dibagikan kepada kalian semua.  Jadi begini ceritanya, kelompok KKN 61 mengadakan proker (program kerja) mengenai produk unggulan desa. Proker ini merupakan proker utama dari kelompok kami. Kami ingin menginovasikan produksi makanan yang berasal dari bahan utama kacang-kacangan menjadi sebuah produk yang berbeda dari produk yang lainnya. Adapun dua produk yang kami produksi, yaitu kacang nano-nano dan kacang lumpur.

      Pada pembuatan dua produk ini, kami melibatkan masyarakat sekitar Banyior yang sebagian besar berasal dari ibu-ibu PKK. Selain ibu-ibu PKK, masyarakat sekitar juga tak kalah antusias dalam keikutsertaan proker kami. Pembuatan kacang nano-nano dan kacang lumpur dilakukan di kediaman Bapak Mahrus selaku Ketua Kelompok Tani Dusun Kemedan. Kegiatan ini diikuti oleh Ibu Saodah, S.P selaku pegawai Dinas Pertanian serta H. Naim selaku ketua Poktan dari Dusun Sabungan. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 2 Januari 2019 tepatnya pada pukul 13:00 WIB. Peserta yang datang juga dapat berpartisipasi dalam mengolah kacang tanah menjadi kacang nano-nano dan kacang lumpur. Tak lupa masyarakat juga menanyakan seputar pembuatan produk tersebut.

      Alhamdulillah, kegiatan kami berjalan dengan lancar. Semoga kegiatan ini menjadi kegiatan yang bermanfaat. Aamiin. Sekian dulu pengalaman yang dapat kami sampaikan kepada kalian. Jangan lupa untuk mampir kembali ke blog KKN 61 UTM. Terima kasih. 

#Foto Bersama Ibu PKK dan Warga Sekitar


0 komentar:

Posting Komentar

About

Popular Posts

Blog Archive