Desa Banyior/ KKN 12 UTM - Pada Sabtu, 06/07/2019 mahasiswa KKN 12 Universitas Trunojoyo Madura,  lakukan sosialisasi pembuatan produk unggulan Susu Jagung yang diberi nama "Suju" dan produk Unggulan sirup jagung dengan nama "Sijago". Produk unggulan yang dibuat oleh kelompok KKN 12 Universitas Trunojoyo Madura berbahan dasar jagung dengan beberapa campuran bahan lainnya. 

Antusiasme masyarakat untuk mengikuti sosialisai pembuatan Suju dan Sijago sangat baik, masyarakat desa Banyior sangat senang untuk membuat dan mencicipi susu jagung dan sirup jagung yang merupakan produk unggulan kelompok KKN 12 Universitas Trunojoyo Madura.





Pemilihan jagung sebagai bahan dasar pembuatan produk unggulan dikarenakan jagung merupakan salah satu penghasilan desa Banyior atau potensi desa yang cukup menghasilkan.

Bahan Pembuatan Susu Jagung (SUJU) dan Sirup Jagung (SIJAGO) :

1. 2 buah jagung manis ukuran besar (iris jagung atau pisahkan dari tongkolnya)
2. 1 liter air bersih
3. 100 ml susu cair
4. 80 gram gula
5. 2 batang daun pandan

Alat :

1. Blender
2. Saringan
3. Panci buat rebus

Langkah - Langkah pembuatan :

1. Setelah jagung diiris kemudian rebus kedalam panci beserta airnya, kemudian rebus sampai mendidih.
2. Setelah mendidih kecilkan apinya ( api sedang ) dan biarkan mendidih sampai airnya berkurang setngah atau sekitaran 30 menit.
3. Setalah airnya berkurang matikan apinya lalu saring airnya, dan pisahkan jagung yang sudah matang.
4. Air yang disaring dimasak lagi dengan diberi tambahan sedikit garam, gula sesua selera serta sedikit vanila. Kemudian panaskan sambil lalu diaduk hingga gulanya larut dan ditunggu sampai mendidih kemudian jadilah sirup jagung.
5. Sementara itu, jagungnya digunakan untuk membuatnya susu jagung, pertamanya blender jagung dengan air 300 ml sampai halus, kemudian angkat dan saring, sisa ampas diblender kembali dengan tambahan air 300 ml, lalu blender dan saring kembali.
6. Kemudian setelah diblender panaskan jagung tadi, tambahkan susu kedalamnya , serta masukkan daun pandan dan gula pasir. Rebus sambil lalu diaduk sampai mendidih hingga berwarna kekuningan.
7. Angkat susu jagung kemudian sajikan.

0 komentar:

Posting Komentar

About

Popular Posts

Blog Archive